Indonesia–Jepang Perkuat Perdagangan Lewat Temu Bisnis, Fokus Produk Lokal Berdaya Saing Global

14 hours ago 12

Hammad Hendra

Hammad Hendra

Selasa, Januari 20, 2026

Perkecil teks Perbesar teks

Indonesia–Jepang Perkuat Perdagangan Lewat Temu Bisnis, Fokus Produk Lokal Berdaya Saing Global
Indonesia–Jepang perkuat perdagangan lewat temu bisnis, fokus produk lokal berdaya saing global. (Dok. Ist)

PEWARTA.CO.ID — Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Perdagangan (Kemendag) menggandeng Japan External Trade Organization (JETRO) Jakarta untuk menggelar temu bisnis (business matching) guna memperluas aktivitas perdagangan antara Indonesia dan Jepang.

Kegiatan ini diarahkan untuk memperkuat kolaborasi pelaku usaha kedua negara, khususnya dalam pengembangan produk lokal Indonesia agar mampu bersaing di pasar global.

Direktur Jenderal Promosi Ekspor Nasional Kemendag, Fajarini Puntodewi, menjelaskan bahwa forum ini menjadi ajang strategis untuk mempertemukan mitra Jepang dengan para pemasok dari Indonesia.

“Pada kesempatan ini kami mengajak partner atau mitra dari Jepang untuk bisa lebih berkolaborasi dengan para supplier kita di Indonesia, supaya bisa bekerja sama lebih erat dan mengangkat (sejumlah) sektor (perdagangan) kita ini menjadi supplier (bagi) dunia,” kata Fajarini di Jakarta, Selasa.

Perluas akses produk lokal ke pasar Jepang

Selain mendorong kolaborasi, temu bisnis ini juga bertujuan mempertemukan perusahaan lokal Indonesia dengan perusahaan dan peritel Jepang yang beroperasi di Tanah Air, sesuai dengan kategori produk yang dibutuhkan oleh pihak Jepang.

Menurut Fajarini, upaya ini penting untuk menciptakan keseimbangan antara produk impor dan produk lokal, sekaligus membuka peluang agar produk Indonesia berkualitas ekspor dapat menembus pasar internasional.

Sebagai bentuk dukungan konkret, Kemendag dan JETRO memfasilitasi kunjungan langsung ke ruang pameran produk lokal Indonesia serta menyediakan database perusahaan lokal yang dimiliki Kemendag untuk diakses mitra Jepang.

Furnitur hingga kecantikan jadi sektor unggulan

Dalam temu bisnis tersebut, sejumlah sektor menjadi fokus utama, antara lain furnitur dan peralatan rumah tangga, home living, wellness, perawatan tubuh, serta kosmetik dan kecantikan.

“Selain sektor otomotif, kita melihat masih banyak potensi di sektor lainnya, seperti sektor furniture, home living, wellness, body care and beauty, yang merupakan potensi yang bisa kita kembangkan juga seperti sektor (otomotif) tadi untuk menjadi lebih besar secara bersama-sama,” ujar Fajarini.

Sejalan dengan hilirisasi dan nilai tambah

Sementara itu, Presiden Direktur JETRO Jakarta, Shinji Hirai, menilai temu bisnis ini sejalan dengan agenda pemerintah Indonesia dalam mendorong hilirisasi industri dan peningkatan nilai tambah produk berkualitas tinggi.

“Acara ini menjadi referensi bagi supplier Indonesia dalam pengembangan produk mereka dan juga menjadi kesempatan baik untuk memahami kebutuhan perusahaan-perusahaan Jepang,” kata Hirai.

Ia berharap, kegiatan semacam ini dapat semakin mempererat hubungan bilateral Indonesia–Jepang sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi kedua negara.

“Semoga dapat bermanfaat dan membantu perusahaan Jepang dalam temukan supplier baru. Kami berharap kita dapat mengembangkan proyek ini dengan mempertimbangkan kebutuhan Jepang dan Indonesia,” ujar Hirai.

Read Entire Article
Bekasi ekspress| | | |