Redaksi Pewarta.co.id
Rabu, Juli 02, 2025
Perkecil teks Perbesar teks
![]() |
Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes. (Foto: Dok. PSSI) |
PEWARTA.CO.ID — Spekulasi masa depan kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes, kembali memanas. Klub Serie A, Udinese, dikabarkan belum menyerah dalam perburuan tanda tangan pemain bertahan Venezia itu.
Kali ini, klub berjuluk Zebrette tersebut mencoba pendekatan baru, menggoda sang pemain dengan tawaran gaji tinggi yang cukup menggiurkan.
Upaya Udinese untuk mendapatkan pengganti Jaka Bijol, yang telah hengkang ke Leeds United, belum berakhir. Jay Idzes masih menjadi kandidat utama yang dinilai pantas mengisi posisi kosong di lini belakang klub asal kota Udine itu.
Sebelumnya, proses pendekatan sempat menemui jalan buntu karena tidak tercapainya kesepakatan dengan pihak Venezia.
Namun laporan terbaru dari media lokal Tutto Udinese, yang dikutip Rabu (2/7/2025), menyebutkan bahwa manajemen Udinese kembali mengaktifkan negosiasi dengan menemui perwakilan sang pemain.
"Pada hari Senin, 30 Juni, ada pertemuan dengan perwakilan pemain itu, di mana manajemen Udinese mengajukan tawaran finansial awal kepada pemain itu," tulis laporan Tutto Udinese.
Meskipun belum mencapai kesepakatan akhir, kedua belah pihak disebutkan masih optimistis bisa menjembatani perbedaan nilai kontrak.
"Saat ini masih ada jarak sehubungan dengan permintaan bek tengah Venezia tersebut, tetapi kedua belah pihak yakin dapat menemukan titik temu di tengah," lanjut laporan itu.
Jika kesepakatan personal dengan Jay Idzes berhasil dicapai, langkah selanjutnya adalah menyelesaikan proses transfer dengan Venezia.
Klub berjuluk I Lagunari itu disebut mematok harga 10 juta euro atau sekitar Rp191 miliar sebagai tebusan bagi pemain andalannya.
"Udinese, setelah mencapai kesepakatan dengan Idzes, akan memulai negosiasi dengan Venezia yang meminta 10 juta untuk pendaftarannya," tulis media yang sama.
Namun, angka tersebut bukanlah nominal kecil bagi Udinese. Diketahui, manajemen klub akan mencoba melakukan negosiasi lebih lanjut agar harga transfer dapat ditekan.
Strategi ini cukup lazim di bursa transfer, terutama jika pemain sudah menunjukkan ketertarikan pribadi untuk hengkang.
Kepindahan ke Udinese diyakini akan membuka peluang besar bagi Jay Idzes untuk kembali merumput di level tertinggi Liga Italia.
Setelah membantu Venezia dalam berbagai laga penting, naik kasta ke klub Serie A seperti Udinese bisa menjadi langkah strategis untuk perkembangan kariernya.
Bagi Timnas Indonesia, jika transfer ini terealisasi, kehadiran Jay di liga utama Eropa akan menambah kualitas dan pengalaman bertanding yang bisa dibawa ke level internasional.