Redaksi Pewarta.co.id
Selasa, Januari 20, 2026
Perkecil teks Perbesar teks
![]() |
| Kemenkes Buka Lowongan Kerja 2026, Peluang Karier S1–S2 di Proyek Kesehatan Nasional |
PEWARTA.CO.ID — Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) kembali membuka peluang karier bagi para profesional di awal 2026.
Melalui Proyek Penguatan Sistem Kesehatan Indonesia atau Indonesia Health Systems Strengthening (IHSS), Kemenkes membuka rekrutmen untuk berbagai posisi strategis yang tersebar dalam dua proyek besar, yakni SOPHI dan InPULS.
Rekrutmen ini mendapat dukungan dari lembaga internasional seperti Bank Dunia, Asian Development Bank (ADB), dan Asian Infrastructure Investment Bank (AIIB). Kesempatan ini terbuka bagi lulusan S1 hingga S2 dari berbagai disiplin ilmu, dengan batas akhir pendaftaran hingga 25 Januari 2026.
Dua proyek tersebut dirancang untuk memperkuat fondasi layanan kesehatan nasional agar lebih berkualitas, merata, dan berkelanjutan di seluruh wilayah Indonesia.
Sekilas tentang proyek SOPHI dan InPULS
Strengthening of Primary Health Care in Indonesia (SOPHI) berfokus pada peningkatan mutu layanan kesehatan primer. Proyek ini menitikberatkan pada penguatan perencanaan, penganggaran, serta manajemen layanan kesehatan, baik di tingkat pusat maupun daerah.
Sementara itu, Indonesia Public Laboratory System Strengthening Project (InPULS) bertujuan meningkatkan ketahanan sistem laboratorium kesehatan masyarakat.
Upaya ini mencakup penguatan infrastruktur, peningkatan kapasitas SDM, hingga kesiapan operasional untuk mendukung surveilans penyakit dan keamanan kesehatan nasional.
Kedua proyek tersebut menjadi bagian dari strategi nasional Kemenkes dalam memperkuat sistem kesehatan Indonesia menghadapi tantangan masa depan.
Daftar lowongan proyek SOPHI
1. Finance Coordinator (1 Posisi)
- Pendidikan minimal S2 Ekonomi, Akuntansi, Manajemen, atau bidang relevan
- Pengalaman minimal 3 tahun di bidang keuangan/perencanaan
- Diutamakan berpengalaman mengelola hibah atau pinjaman internasional sektor kesehatan
- Mampu bekerja dengan instansi pemerintah, swasta, LSM, atau organisasi internasional
- Menguasai Microsoft Office
- Mampu berkomunikasi dalam Bahasa Indonesia dan Inggris
- Sertifikasi keuangan menjadi nilai tambah
2. Planning Coordinator (1 Posisi)
- Pendidikan S2, dengan minimal satu gelar di bidang kesehatan, biologi, atau biomedis
- Pengalaman minimal 3 tahun di bidang perencanaan dan/atau keuangan
- Berpengalaman dalam proyek hibah atau pinjaman internasional sektor kesehatan
- Memahami fasilitas, infrastruktur, dan peralatan layanan kesehatan
- Terbiasa menyusun dokumen kesiapan proyek pinjaman luar negeri
- Menguasai komputer dan komunikasi bilingual
3. Monev Assistant (3 Posisi)
- Pendidikan S1 Kesehatan Masyarakat atau MIPA
- Pengalaman minimal 1 tahun di bidang monitoring dan evaluasi
- Diutamakan memiliki pengalaman proyek hibah/pinjaman internasional
- Menguasai perencanaan dasar dan aplikasi perkantoran
- Mampu berkomunikasi dalam Bahasa Indonesia dan Inggris
4. Procurement Assistant (1 Posisi)
- Pendidikan S1 semua jurusan, diutamakan berlatar belakang hukum
- Pengalaman minimal 1 tahun di bidang pengadaan
- Berpengalaman dalam proyek hibah atau pinjaman luar negeri sektor kesehatan
- Memahami pengadaan infrastruktur dan peralatan laboratorium
- Sertifikasi pengadaan menjadi nilai plus
- Menguasai Microsoft Office dan komunikasi bilingual
5. Planning Assistant (2 Posisi)
- Pendidikan S1 Kesehatan Masyarakat atau MIPA
- Pengalaman minimal 1 tahun di bidang perencanaan dan/atau keuangan
- Terbiasa menyusun dokumen proyek pinjaman luar negeri
- Berpengalaman di instansi pemerintah, swasta, atau organisasi internasional
- Menguasai komputer
6. Finance Assistant (2 Posisi)
- Pendidikan S1 Akuntansi, Ekonomi, Perbankan, Manajemen, atau relevan
- Pengalaman minimal 1 tahun di bidang keuangan
- Berpengalaman dalam pengelolaan hibah/pinjaman internasional
- Memiliki sertifikasi Brevet A/B/C menjadi nilai tambah
- Mampu berkomunikasi dalam Bahasa Indonesia dan Inggris
Daftar lowongan proyek InPULS
1. Planning Coordinator (1 Posisi)
- Pendidikan minimal S2 Kesehatan Masyarakat, Spesialis Medis, atau PhD (minimal S2 kesehatan)
- Pengalaman minimal 3 tahun di bidang perencanaan dan/atau keuangan
- Berpengalaman di proyek hibah/pinjaman internasional sektor kesehatan
- Memahami fasilitas dan peralatan laboratorium kesehatan masyarakat
- Terbiasa menyusun dokumen proyek pinjaman luar negeri
- Menguasai komputer dan komunikasi bilingual
2. Planning Assistant (2 Posisi)
- Pendidikan S1 Kesehatan Masyarakat atau MIPA
- Pengalaman minimal 1 tahun di bidang perencanaan dan/atau keuangan
- Berpengalaman di lembaga pemerintah, swasta, LSM, atau organisasi internasional
- Menguasai Microsoft Office
3. Monev Assistant (1 Posisi)
- Pendidikan S1 Kesehatan Masyarakat atau MIPA
- Pengalaman minimal 1 tahun di bidang monitoring dan evaluasi
- Diutamakan berpengalaman di proyek internasional sektor kesehatan
- Menguasai komputer dan komunikasi bilingual
4. Procurement Assistant (1 Posisi)
- Pendidikan S1 semua jurusan, diutamakan berlatar belakang hukum
- Pengalaman minimal 1 tahun di bidang pengadaan
- Berpengalaman dalam proyek hibah atau pinjaman luar negeri sektor kesehatan
- Sertifikasi pengadaan menjadi nilai tambah
- Menguasai Microsoft Office
5. Admin & Logistics Staff (1 Posisi)
- Pendidikan minimal D3 semua jurusan
- Pengalaman minimal 1 tahun di bidang administrasi dan logistik
- Berpengalaman dalam proyek hibah atau pinjaman internasional sektor kesehatan
- Sertifikasi pengadaan menjadi keunggulan
Menguasai komputer dan komunikasi bilingual
Cara pendaftaran
Bagi pelamar yang berminat mendaftar pada lowongan kerja Kemenkes 2026, proses pendaftaran dilakukan secara daring melalui tautan resmi berikut:



















































