Hammad Hendra
Senin, Februari 24, 2025
Perkecil teks Perbesar teks
![]() |
Danantara bisa diaudit, Wakil Ketua Komisi VI DPR tegaskan transparansi. (Dok. Ist) |
Jakarta, Pewarta.co.id – Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Andre Rosiade, menegaskan bahwa Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) dapat diaudit sesuai ketentuan yang tertuang dalam Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2025.
Undang-undang ini merupakan perubahan ketiga dari Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2003 tentang Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
"Memang bisa diaudit. Nanti teman-teman bisa lihat undang-undangnya bahwa memang Danantara ini bisa diaudit. Di undang-undangnya dibahas," ujar Andre di Kompleks Parlemen, Jakarta, pada Senin.
Menurutnya, kejelasan regulasi ini penting untuk memastikan bahwa Danantara, yang akan mengelola aset negara dengan nilai lebih dari 900 miliar dolar AS, beroperasi secara profesional dan transparan.
“Dalam undang-undang pun diatur bahwa Danantara ini kalau ada kerugian lalu pihak Danantara tidak bisa membuktikan pengelolaannya, ada kesalahan, mereka bisa diproses secara hukum,” tambahnya.
Optimisme terhadap keberhasilan Danantara
Andre menyatakan bahwa Komisi VI DPR RI optimistis terhadap keberhasilan langkah Presiden Prabowo Subianto dalam membentuk Danantara.
Ia meyakini bahwa kehadiran lembaga ini akan meningkatkan transparansi dalam pengelolaan aset negara serta membawa BUMN ke level internasional dengan standar yang lebih tinggi.
Ia juga memahami adanya kekhawatiran dari masyarakat terkait pembentukan BPI Danantara.
Namun, ia menekankan bahwa Presiden Prabowo menunjukkan komitmen terhadap transparansi dengan melibatkan berbagai pihak dalam peluncuran badan investasi tersebut.
Pengelolaan oleh profesional berpengalaman
Lebih lanjut, Andre meyakini bahwa Danantara akan dikelola oleh individu-individu profesional yang memiliki kredibilitas, pengalaman, dan keilmuan yang baik di bidangnya.
Struktur kepemimpinan Danantara mencakup Rosan Roeslani sebagai Group CEO, serta Pandu Sjahrir dan Dony Oskaria sebagai bagian dari tim manajemen.
"Jadi tidak ada yang disembunyikan sama sekali oleh pemerintah. Jadi dengan begitu baik niatnya Pak Prabowo dan begitu transparan, kami optimis ini insyaallah akan berhasil," pungkasnya.