Hammad Hendra
Rabu, November 26, 2025
Perkecil teks Perbesar teks
![]() |
| Chery pamerkan X Concept di GJAW 2025, ungkap mobil serbaguna yang bisa diubah jadi double cabin. (Dok. Ist) |
PEWARTA.CO.ID — Chery kembali mencuri perhatian publik otomotif Indonesia dengan menampilkan kendaraan konsep terbaru mereka di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 di ICE BSD, Tangerang.
Mengusung tema “one vehicle, multiple configurations”, mobil konsep ini digadang-gadang bakal menjadi model masa depan yang fleksibel, fungsional, dan siap masuk pasar Tanah Air.
Direktur Pemasaran PT Chery Sales Indonesia (CSI), Budi Darmawan, mengungkapkan bahwa peluncuran global untuk model terbaru ini dijadwalkan terjadi pada akhir 2026 atau awal 2027.
“Untuk waktu peluncurannya, kami akan info lebih lanjut,” ujar Budi saat membuka selubung mobil konsep tersebut di panggung GJAW.
Desain lapang, disebut sebagai “Rumah Berjalan”
Model yang sementara diberi nama Chery X Concept ini dirancang dengan kabin super lapang sehingga memberikan pengalaman layaknya berada di “rumah berjalan”.
Mobil ini memiliki panjang 4,9 meter dan tinggi 1.284 mm, membuat ruang dalamnya cukup tinggi sehingga anak-anak dapat berdiri dengan nyaman tanpa harus menunduk.
Fleksibel: Bisa berubah dari MPV ke double cabin
Keunggulan utama Chery X Concept terletak pada fleksibilitas konfigurasi kabin.
Budi menjelaskan bahwa kendaraan ini dilengkapi fitur quick-release, sehingga kursi dan komponen belakang bisa dilepas untuk mengubah mobil ini menjadi double cabin.
Jika dikonversi, ruang bagasi dapat menampung hingga 600 liter, memberikan kemampuan angkut yang sangat besar untuk aktivitas keluarga hingga kebutuhan profesional.
Head of Brand & Marketing CSI, Rifkie Setiawan, turut menegaskan manfaat fleksibilitas tersebut.
“Kendaraan konsep ini memiliki konsep yang dapat memberikan keleluasaan pemiliknya dalam mengatur ulang tempat duduk dan juga pintu belakang untuk mengakomodir barang bawaan lebih mudah dan lapang,” kata Rifkie.
Ia menambahkan bahwa kehadiran mobil konsep ini merupakan jawaban atas aspirasi konsumen yang menuntut kenyamanan sekaligus efisiensi dalam satu kendaraan.
Hasil riset global: 40.000 masukan pengguna
Chery mengungkapkan bahwa sejak Februari 2024, tim produk beranggotakan 20 orang telah melakukan riset mendalam di berbagai negara, termasuk Indonesia.
Selama lebih dari 300 hari, mereka mengumpulkan 1.350 sampel pengguna dan lebih dari 40.000 masukan, memastikan desain dan fitur mobil benar-benar sesuai kebutuhan pasar.
Dikembangkan bersama pengguna
Mobil konsep Chery X juga menjadi simbol perubahan besar dalam strategi pengembangan produk Chery.
Mereka secara resmi mengumumkan peluncuran inisiatif global co-creation, sebuah pendekatan baru yang meninggalkan metode pengembangan tertutup dan beralih ke kolaborasi terbuka dengan pengguna.
Langkah ini mempertegas komitmen Chery untuk menghadirkan inovasi berdasarkan kebutuhan nyata, lebih personal, dan relevan dengan skenario kehidupan sehari-hari.
Produk seperti Chery X memperlihatkan bahwa era baru mobilitas bukan hanya ditentukan oleh pabrikan, tetapi juga oleh pengguna yang ikut membentuk setiap langkah inovasi.



















































