Kreatif! Pria Asal Cirebon Buat Ilustrasi Karakter Jumbo dari Sisa Rambut, Warganet Takjub

9 hours ago 5

Hammad Hendra

Hammad Hendra

Minggu, April 20, 2025

Perkecil teks Perbesar teks

Kreatif! Pria Asal Cirebon Buat Ilustrasi Karakter Jumbo dari Sisa Rambut, Warganet Takjub
Kreatif! Pria asal cirebon buat ilustrasi karakter Jumbo dari sisa rambut, warganet takjub. (Dok. TikTok @tauviqabyaastany)

PEWARTA.CO.ID - Film animasi lokal Jumbo sukses besar dan berhasil menyita perhatian publik tanah air.

Karya anak bangsa ini tak hanya mendapat sambutan hangat dari jutaan penonton, tapi juga menginspirasi banyak orang untuk mengekspresikan kreativitas mereka.

Salah satu bentuk ekspresi unik datang dari pemilik akun TikTok @tauviqabyaastany, seorang pria bernama Taufiq Muh yang viral setelah mengunggah karya ilustrasi karakter Don, tokoh utama film Jumbo.

Yang membuatnya istimewa, ilustrasi ini dibuat dari serpihan rambut sisa cukuran di sebuah barber shop di Cirebon, Jawa Barat.

Dalam video yang diunggah dan dikutip pada Jumat (18/4/2025), Taufiq menyusun potongan rambut tersebut di lantai menjadi bentuk wajah dan tubuh karakter Don.

“Belum lihat filmnya sudah mewek duluan,” tulis akun tersebut di keterangan videonya.

Taufiq menunjukkan ketelatenan luar biasa dalam menyusun tiap helai rambut hingga membentuk detail wajah, tubuh, dan rambut Don dengan kemiripan mencolok terhadap versi animasinya.

Karyanya membuktikan bahwa bahan yang terkesan tidak berharga seperti sisa rambut pun bisa disulap menjadi karya seni bernilai tinggi.

Tak butuh waktu lama, video tersebut menjadi viral dan telah ditonton lebih dari 2 juta kali di TikTok.

Banyak pengguna media sosial yang mengaku kagum atas hasil karya Taufiq dan menyampaikan apresiasinya di kolom komentar.

“Born to be artist,” komentar akun @st******.

“Keren banget bang,” sambung @ji*******.

“Seniman berkedok tukang cukur ini mah,” tambah @by********.

Karya kreatif ini menjadi bukti bahwa seni bisa lahir dari mana saja dan siapa saja, bahkan dari lantai barbershop yang dipenuhi sisa rambut.

Taufiq membuktikan bahwa keterampilan dan imajinasi tak membutuhkan kanvas mewah untuk bersinar.

Read Entire Article
Bekasi ekspress| | | |