Hammad Hendra
Sabtu, April 19, 2025
Perkecil teks Perbesar teks
![]() |
Ilustrasi. Terlalu sering lewatkan olahraga saat lebaran? ini tips mudah kembali ke rutinitas sehat!. (Dok. Ist) |
PEWARTA.CO.ID - Momen Lebaran memang sering menjadi waktu yang sangat dinantikan untuk berkumpul bersama keluarga, menikmati hidangan khas, dan menjalin silaturahmi.
Namun, di balik semua keseruannya, banyak orang cenderung mengabaikan kebiasaan sehat, seperti olahraga.
Tak jarang, rutinitas olahraga yang sebelumnya rutin dilakukan jadi terbengkalai karena kesibukan selama libur Lebaran.
Padahal, tubuh tetap membutuhkan aktivitas fisik agar tetap bugar dan tidak ‘kaget’ saat kembali ke aktivitas harian seperti biasa.
Jika kamu merasa sempat meninggalkan olahraga selama libur Lebaran, jangan khawatir.
Langkah mudah kembali gaya hidup sehat
Ada beberapa langkah mudah yang bisa Anda lakukan untuk kembali ke gaya hidup sehat dengan lancar. Yuk, simak tips berikut, seperti dirangkum dari laman Pafikotabitung.org.
1. Susun ulang jadwal olahraga secara realistis
Langkah pertama untuk kembali ke rutinitas adalah membuat jadwal olahraga yang tidak membebani.
Kamu bisa memulainya dengan frekuensi 2 hingga 3 kali per minggu.
Seiring waktu, intensitas dan frekuensi bisa ditingkatkan sesuai dengan kemampuan.
Dengan perencanaan yang fleksibel namun konsisten, tubuh akan lebih mudah beradaptasi kembali tanpa merasa kewalahan.
2. Mulai dari aktivitas ringan
Tidak perlu langsung memaksakan diri dengan latihan berat.
Kamu bisa memulainya dengan berjalan santai selama 20 hingga 30 menit setiap hari.
Aktivitas ini bisa dilakukan sambil menikmati waktu bersama keluarga, lho!
Olahraga ringan seperti ini cukup efektif untuk membantu tubuh aktif kembali dan menghindari risiko cedera karena perubahan mendadak.
3. Olahraga bareng teman atau keluarga
Berolahraga akan terasa lebih menyenangkan jika dilakukan bersama orang terdekat.
Kamu bisa mengajak teman, pasangan, atau anggota keluarga lainnya untuk beraktivitas fisik bersama.
Selain mempererat hubungan, kalian juga bisa saling menyemangati satu sama lain agar tetap konsisten.
4. Jangan lupakan waktu istirahat
Keseimbangan antara olahraga dan istirahat sangat penting.
Pastikan kamu tidur cukup agar tubuh punya waktu untuk memulihkan diri.
Kurang tidur justru bisa menghambat manfaat olahraga yang telah dilakukan.
5. Atur pola makan setelah lebaran
Usai menyantap berbagai hidangan khas Lebaran yang umumnya tinggi kalori, kini saatnya kembali pada pola makan yang seimbang.
Perbanyak konsumsi buah, sayur, dan air putih untuk mendukung aktivitas fisikmu.
“Tubuh tetap perlu bergerak agar tetap bugar dan nggak ‘kaget’ saat kembali ke rutinitas harian,” kata narasi dalam sumber asli yang mengingatkan pentingnya menjaga kebugaran pasca liburan.