Hammad Hendra
Selasa, Mei 27, 2025
Perkecil teks Perbesar teks
![]() |
GTV hadirkan Legenda Sang Penunggu: Untold Story, tayangan mistis baru yang bikin bulu kuduk berdiri. (Dok. GTV) |
PEWARTA.CO.ID - Bagi para penggemar kisah-kisah misterius yang memacu adrenalin, GTV Amazing Entertainment siap menyuguhkan tontonan baru yang penuh ketegangan.
Mulai Senin, 2 Juni 2025, stasiun televisi ini akan menayangkan program berjudul Legenda Sang Penunggu: Untold Story, yang akan hadir setiap hari kerja, Senin hingga Jumat, pukul 19.30 WIB.
Dipandu oleh dua presenter kenamaan, Jennifer Evelyn dan Syntia Fitriyani, program ini menyuguhkan cerita-cerita mistis yang selama ini hanya dikenal dari permukaan.
Tayangan ini akan mengajak penonton menyelami lebih dalam legenda-legenda yang telah lama hidup dalam masyarakat, namun menyimpan sisi gelap yang jarang terungkap.
Salah satu fokus utama dalam program ini adalah keberadaan makhluk-makhluk tak kasat mata yang dipercaya memiliki kekuatan luar biasa.
Selain itu, berbagai patung yang tampak biasa saja akan dibedah makna tersembunyinya menyisakan kejutan yang tak disangka.
“Mulai Senin (2/6/2025), program terbaru berjudul Legenda Sang Penunggu: Untold Story akan menemani malam kamu setiap Senin sampai Jumat pukul 19.30 WIB,” ujar sumber dari GTV sebagaimana tertuang dalam informasi resmi mereka.
Program ini juga menjanjikan perjalanan menelusuri berbagai cerita menyeramkan dari berbagai pelosok Nusantara.
Cerita-cerita lama yang hampir terlupakan akan dihidupkan kembali, membawa suasana mencekam dan membangkitkan rasa penasaran pemirsa.
“Dari sosok gaib yang diyakini memiliki kekuatan luar biasa, hingga legenda panjang yang perlahan terlupakan oleh zaman,” lanjut penjelasan mereka.
Bagi kamu yang ingin menikmati tayangan ini dengan kualitas terbaik, pastikan siaran digital GTV di rumah sudah optimal.
Jika menghadapi kendala, kamu bisa mencoba scan ulang set top box atau menyesuaikan posisi antena.
Bila masih bermasalah, layanan Solusi TV Digital siap membantu melalui WhatsApp di 0856-9003-900, setiap Senin sampai Jumat pukul 09.00–18.00 WIB.
Jangan lupa juga untuk mengikuti akun Instagram resmi mereka di @officialgtvid, agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar program-program seru lainnya dari GTV.